Cara Ubah Alamat Blog WordPress Ke WWW

Pada saat pertama kali kita menginstal blog WordPress, biasanya kita diberikan pilihan untuk menentukan alamat blog kita. Kita bisa menentukan apakah alamat blog kita menggunakan awalan www atau pun tanpa www. Dulu saya masih ingat ketika masih menggunakan hosting gratis alamat blognya saya atur ke tanpa awalan www. Keren saja rasanya waktu itu kalau blog terindeks di Google tanpa www.

Seiring berjalannya waktu, terlintas di hati untuk merubah alamat blog tersebut ke www. Kesannya biar terlihat lebih profesional gitu. Hahah.. coba saja lihat, blog besar hampir sebagian menggunakan awalan www. Akhirnya saya ikut-ikutan untuk mengubah alamat blog saya. Lihat juga, Ikon Font Awesome Tidak Tampil

Kalau anda pengguna WordPress, untuk merubah alamat blog dari tanpa www ke www itu sangat mudah dilakukan. Saya sudah pernah menjelaskannya di blog saya satu lagi, namun postingan tersebut sudah termakan waktu makanya saya posting ulang disini. Berikut cara merubah alamat blog menjadi www, yaitu:

  1. Pertama, Login ke blog WordPress anda
  2. Lalu pilih Settings > General
  3. Setelah itu tambahkan awalan www ke alamat blog anda. Hasilnya seperti ini:
    Ubah Alamat Blog Ke WWW
  4. Jika sudah, kemudian simpan perubahan

Sekarang coba anda akses alamat blog tanpa www, nanti akan dialihkan langsung ke www. Dan jangan lupa mengalihkan semua link postingan dari tanpa www ke www dengan menggunakan redirect 301 (pengalihan permanen) di file .htaccess. Sisipkan kode pengalihan dibawah ini kedalam file .htaccess milik anda:
RewriteEngine on
RewriteCond %{HTTP_HOST} ^mediaku.net [NC]
RewriteRule ^(.*)$ http://www.mediaku.net/$1 [L,R=301,NC]

Silahkan ganti alamat blognya ke alamat blog milik anda. Mengapa kita perlu melakukan pengalihan link postingan? Itu dilakukan untuk menjaga agar trafik tetap stabil. Semua trafik pengunjung akan dialihkan langsung ke www. Makanya sangat penting sekali menyisipkan kode pengalihan tersebut.

Leave a Comment