Hai! Sahabat Mediaku.Net. Kali ini saya akan berbicara mengenai salah satu penyedia layanan live chat yang cukup populer. Namanya adalah tawk.to, pasti sebagian dari anda sudah mengenalnya kan? Dengan memasang tawk.to ini kedalam blog kita, akan memberikan kesempatan buat pengunjung untuk menanyakan sesuatu kepada kita. Tampilannya seperti tampilan chat. Dan tidak memberatkan blog kita. Menurut saya, tawk.to ini mirip seperti sebuah layanan kontak support. Yang lebih kerennya lagi, tawk.to ini bisa digunakan secara gratis. Wah! Hebat! Kita juga bisa menambahkan situs sebanyak yang kita inginkan. Tidak ada batasannya. Lihat juga, Uji Desain Blog Dengan Inspect Element
Nah, untuk mendaftar di tawk.to pun tidak terlalu sulit. Berikut saya sajikan panduan lengkap cara membuat akun dan memverifikasi akun di tawk.to yaitu:
- Pertama, kunjungi situs tawk.to
- Untuk mendaftar klik Sign Up Free
- Setelah itu masukan nama, alamat email, dan password yang anda inginkan. Jika sudah klik Sign Up For Free
- Pada langkah berikutnya, kita disuruh untuk memilih bahasa yang digunakan. Karena saya lihat bahasa Indonesia belum tersedia makanya saya pilih menggunakan bahasa Inggris. Lalu klik Next: Create Property
- Lalu masukan nama dan alamat situs anda pada kotak yang sudah disediakan. Setelah itu klik Next: Team Members
- Di tahap ini kita bisa menambahkan beberapa admin dan agen, caranya adalah dengan memasukan alamat email yang akan dijadikan admin maupun agen. Jika anda ingin mengelolanya sendiri, anda tidak perlu menambahkan orang lain. Lalu klik Next: Install Widget
- Nah, silahkan copy kode yang anda dapat lalu sisipkan di blog anda. Nanti tawk.to akan secara otomatis terpasang di blog anda
- Sampai ditahap ini, kita telah berhasil mendaftar dan memasang tawk.to kedalam blog kita. Langkah terakhir adalah kita harus memverifikasi alamat email kita. Caranya buka email anda, lalu klik Confirm Email Address
- Selesai!
Nah! Bagaimana? Mudahkan? Seperti itulah cara membuat akun dan memverifikasi akun tawk.to. Dan tawk.to pun kini telah siap digunakan. Saya acungi jempol untuk tawk.to ini, sebab kita dapat menggunakannya secara gratis dan tanpa adanya iklan yang disisipkan. Pihak tawk.to sudah menjelaskannya di situs mereka. Tidak seperti layanan live chat lainnya, kadang mereka iseng menyisipkan iklan pada layanan mereka. Sehingga dapat menganggu pengunjung. Tapi, tawk.to berbeda. Heheh.. oke! Selamat mencoba ya!