Tidak terasa, blog Mediaku.Net sudah berumur 4 bulan. Untuk membangun dan mendatangkan trafik ke blog ini memang tidak mudah. Tapi entah kenapa memang terasa agak sulit sekali. Berbeda dengan dulu ketika pertama kalinya saya ngeblog di Blogspot, dan melakukan custom domain (memasang domain sendiri) beberapa postingan yang saya buat langsung tampil dihalaman pertama Google.
Ketika itu saya mampu mendatangkan trafik ke blog sendiri dengan rata-rata pengunjung lebih kurang 1500 perhari. Serta salah satu blog saya juga mendapatkan trafik lebih kurang 4000 perhari. Hanya dalam waktu kurang dari 6 bulan saja.
Dan sekarang untuk mendapatkan trafik pengunjung ratusan perhari saja terasa sangat susah. Berbagai cara juga sudah saya lakukan. Namun, memang semuanya membutuhkan waktu yang lama. Tapi, hari ini saya cukup senang. Mengapa senang? Sebab, blog Mediaku yang saya kelola ini sudah mendapatkan sitelink dari Google. Lihat juga, Mengatasi URL Tidak Ada Di Google
Awalnya sih saya iseng-iseng mengetik link situs saya di Google. Dan nggak tahunya saya kaget melihat perubahan yang terjadi. Yap! Blog Mediaku ini mendapatkan sitelink dari Google, seperti gambar dibawah ini:
Mungkin ada yang bertanya-tanya, apa sih sebenarnya yang dimaksud dengan sitelink? Menurut saya, sitelink adalah sebuah navigasi yang berisikan halaman yang sering dikunjungi atau di klik oleh pengunjung. Kita tidak dapat memunculkan sitelink ini secara manual. Butuh waktu agar sitelink ini dapat tampil dihalaman pencarian.
Yang terpenting kita fokus saja dengan konten, nanti lama-lama sitelinknya akan muncul dengan sendirinya. Dengan munculnya sitelink blog ini di Google, saya semakin semangat menulis kembali. Saya ingin membuat blog Mediaku ini mampu bersaing di Google. Hehe..
Sitelink blog Mediaku muncul dalam waktu kurang dari 6 bulan saja sudah mampu membangkitkan semangat saya. Apa lagi kalau ranking Alexa blog ini menjadi langsing. Lihat juga, Menghapus Blog Yang Terdaftar Di Search Console